Marquez : Potensi Ancaman Lorenzo


fzmotovlog - Sindonews.com - LOSAIL - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez menyebut Jorge Lorenzo tidak cukup beruntung saat melakoni race pertama bersama Ducati di Qatar. Namun, menurut Marquez, Lorenzo akan semakin kuat bersama Ducati. 

Sekadar informasi, Marc Marquez finis di posisi keempat di GP Qatar 2017 dengan catatan waktu 39m 6.744 detik. Sementara Jorge Lorenzo di posisi ke-11 dengan catatan waktu 39m 20.515 detik.

"Saat ini kami belum memimpikan tentang motor, ada beberapa aspek yang harus ditingkatkan. Tetapi ini cukup baik buat kami," kata Marquez. 


"Saya berharap dan memang Lorenzo akan semakin kuat. Dia akan datang sebagai penantang serius. Lihat saja," kata pembalap berjuluk Bayi Alien tersebut. 


Marquez sendiri gagal finis di podium setelah menyelesaikan race perdana MotoGP 2017 di Sirkuit Losail, akhir pekan lalu. Namun, jika dibandingkan dengan Lorenzo, Marquez terbilang lebih baik karena finis di posisi keempat.
Previous
Next Post »

Titip Jejak Di Bawah Ea Bang.. ConversionConversion EmoticonEmoticon